Bekerja atau Pekerja

Tahukah Anda apa yang terjadi di dunia kerja kita? Atau apakah Anda merasa sulit sekali mencari dan menemukan pekerjaan yang baik dan cocok buat Anda? Atau bahkan Anda memprotes bahwa lapangan pekerjaan di tempat Anda tinggal sangat jauh dari cukup, sehingga Anda sampai saat ini masih "nganggur"! Temukan jawaban dan pekerjaan Anda di sini.

Sudah sebulan, bahkan setahun terahir ini sulit sekali mencari dan menemukan pekerjaan yang cocok. Jangankn cocok diterima atau diberi kesempatan saja tidak. Sehingga tidak ada kesempatan untuk memilih pekerjaan. Kalaupun ada pasti harus yang sudah berpengalaman.

Lantas bagaimana bisa pengalaman jika masuk saja tidak bisa! Entahlah semakin sulit saja rasanya hidup, sedangkan kebutuhan semakin bertambah. Baik yang harus dipenuhi maupun untuk memenuhinya. Jika saja "dulu" bangsa ini tidak di jajah, mungkin sudah menjadi negara yang penganggurannya di biayai oleh negara.

Ah itu semua cuma bualan.

Sekarang meskipun kita telah merdeka toh kehidupan saat ini masih seperti di jajah. Betapa tidak, banyak sekali penjajahan di sana sini. Sehingga kita menjadi pengemis, gelandangan, penjahat yang merana di negeri sendiri. Jika saja negeri kita ini tidak "kaya", maka barangkali kita sudah "mati" sejaka dulu karena kekurangan sumber daya atau kita sudah tewas karena persaingan sesama manusia.

Nah jika kita mengetahui potensi negeri kita yang subur dan kaya, lantas mengapa kita tidak bekerja saja. Mau bekerja bagaimana diterima saja tidak! BEDA-kan antara bekerja dan pekerja. Sebagian orang terkadang lebih senang jika dirinya bisa menjadi pekerja, dan sedikit sekali yang mau bekerja.

Hal itu disebabkan karena dengan menjadi pekerja maka tanggung jawab dan resiko yang dihadapi sangat kecil dan terbatas apa yang menjadi tugasnya. Tetapi jika kita bekerja maka apa yang kita kerjakan dan apapun hasilnya nanti maka semua tanggung jawab kita.

Dengan bekerja maka kita akan dapat mengetahui bagaimana dan mau seperti apa kita nanti. Meski sama-sama memiliki target tetapi pekerja dan orang yang bekerja sangat jauh berbeda. Jika pekerja tujuannya memiliki jabatan dan gaji besar, tetapi dengan bekerja kita akan memiliki impian hidup tenang dengan aset dan investasi yang terus bergerak meskipun kita sudah tidak lagi bekerja.

Karena itu temukan pekerjaan Anda. Bekerjalah untuk mendapatkan apa yang Anda impikan. Buatlah rencana hidup. Diawali dengan menjadi pekerja bukanlah hal yang buruk. Tetapi tetap menjadi pekerja bukanlah impian seorang yang sukses.

Comments